Untuk membantu mencegah teh hitam mengganggu tidur Anda, berhentilah meminumnya setidaknya dua hingga tiga jam sebelum tidur.
3. Alkohol
Baca Juga:
Tips Ampuh Agar Penderita Insomnia Bisa Tidur Cepat dan Nyenyak
Alkohol adalah zat psikoaktif lain yang umum digunakan.
Banyak orang menggunakan alkohol untuk membantu tidur. Namun, alkohol dapat mengganggu pola tidur yang sehat dengan mengganggu tahapan tidur dan menyebabkan insomnia.
Selain itu, studi cross-sectional (studi observasional yang menganalisis data dari populasi tertentu pada satu titik waktu) telah menunjukkan bahwa alkohol dapat meningkatkan gangguan pada ritme sirkadian Anda dan menyebabkan durasi tidur yang pendek.
Baca Juga:
Fakta-fakta Ilmiah Soal Tidur yang Jarang Diketahui, Simak Yuk!
Alkohol juga meningkatkan kejadian tidur terkait pernapasan, seperti mendengkur dan tingkat saturasi oksigen rendah, terutama pada orang dengan kondisi yang sudah ada sebelumnya.
4. Kue Manis
Makanan tinggi lemak dan gula, seperti cookies dan cake, dapat mengganggu pola tidur yang sehat, terutama jika dimakan menjelang waktu tidur.